Copyright © peefrizky
Design by Dzignine
Thursday, January 10, 2013

Definisi Cantik


Cantik. Banyak cewek yang ingin cantik di dunia ini. Sebenernya, cantik itu apa sih? Kalau kalian menjawab cantik itu putih mulus, rambut panjang ala model iklan shampoo, dengan badan bak gitar spanyol, menurut saya, pikiran kalian kurang luas.

Kadang, saya berpikir. Banyak orang yang teracuni oleh doktrin film dan dongeng yang menceritakan cantik itu adalah cantik ala Putri Salju,  Cinderella bahkan Barbie yang semuanya mempunyai ciri-ciri yang sama: putih, mulus, tinggi dan langsing. Begitulah pola pikir yang tertanam pada anak-anak yang dari kecil sudah didoktrin bahwa cantik itu harus seperti itu. Dan, pola pikir itu terbawa sampai dewasa. 

Bagaimana jika dari kecil kita sudah didoktrin bahwa cantik itu berbaju label XXL, berkulit tanned atau berbadan mungil. Saya pernah membaca bahwa ada daerah di Afrika yang menganggap semakin berat seorang wanita maka ia akan semakin cantik. Jadi, menurut saya, cantik itu hanya mengenai doktrin yang ditanamkan pada kita sejak kecil. Dengan cara yang kita tangkap sejak kecil, seperti itulah apa yang akan kita bawa menuju dewasa.

Dan, cukup girls. Jangan pernah takut gemuk karena gemuk itu tidak cantik. Takutlah gemuk karena gemuk itu bisa berdampak tidak sehat. Dan jangan pernah sekali-kali menganggap gemuk itu tidak cantik. Boleh kalian mengutarakan ingin cantik, boleh. Asal jangan mengeluhkan hal-hal kecil yang membuat kalian terlihat tidak bersyukur dengan apa yang ada saat ini. 

Ada dialog yang menurut saya cukup mengispirasi antara 2 teman lama saya
A             : Duh, kakiku ini jelek. Gede, nggak mbentuk sama sekali.
B             : Mending kan masih dikasih kaki.

Dialog itu benar-benar membuka mata saya. Apa yang dikatakan si B itu bener banget. Girls, kalian sadar nggak sih, diluar sana itu banyak gadis-gadis yang memimpikan hidup seperti kalian, fisik sempurna seperti kalian, punya semua anggota fisik dengan lengkap. Jadi, mulai sekarang kurangi mengeluhkan hal-hal yang nggak penting lagi, oke? Diberi fisik yang sempurna menurut saya sudah luar biasa cantiknya.


Kalau nggak cantik, nanti susah dapet cowok?

Oke girls, berdasarkan survey yang saya tanyakan pada temen cowok saya, 7 dari 10 cowok memang menganggap fisik itu penting. Tapi, bagi mereka yang menganggap penting, sebagian besar  hanya menjadikan cantik itu sebagai obat mata. Melihat cewek yang cantik itu bagi mereka cukup merefresh otak mereka yang sedang buntu. Tapi, percuma kalau Cuma cantik tapi nggak diimbangi pribadi yang baik ya sama aja. Penat nggak sih kalau ngelihat cewek merokok, berkata kasar dan kotor, nggak sopan sama orang yang lebih tua, heboh sendiri (tiap ada dia ruangan berasa jadi pasar kaget) atau suka mengeluhkan hal-hal nggak penting. Cowok bakal anti banget sama hal-hal seperti itu karena bikin kecantikan seorang cewek luntur dihadapan mereka.

Nggak usah takut dianggap nggak cantik. Ketika kalian percaya diri, pintar menilai situasi kondisi  dan bisa membawakan diri kalian dengan baik, maka aura cantik kalian akan terpancar dengan sendirinya. Bukankah lebih unyu kalau seseorang menilai cantik kalian bukan sebatas fisik kalian saja?


Coba kalian dengar lagu Born This Way-nya Lady Gaga. Yang salah satu kalimat liriknya adalah seperti ini
“I’m beautiful in my way ‘cause God makes no mistakes.
  I’m on the right track baby I was born this way.
  Don’t hide yourself in regret just love yourself and you’re set.
  I’m on the right track baby I was born this way”

           Tuhan nggak mungkin salah bukan? Dia nggak akan menciptakan sesuatu dengan salah. Kalian diciptakan karena suatu alasan. Jangan lupa bersyukur dan jadilah cantik seperti yang kalian inginkan karena diri kalian sendiri, karena itu baik untuk kalian. Bukan cantik yang maksa dan menyiksa diri kalian sendiri, apalagi hanya untuk laki-laki.

Dear, girls. Untuk semua cewek yang ada di planet ini, kalian semua itu cantik. Nggak ada cewek yang nggak cantik. Believe in me.

0 comments:

Post a Comment